Viral Sosok Basilica Seorang Pengamen Bersuara Merdu, Ternyata Kuliah S2

2 minutes reading
Monday, 12 Feb 2024 05:11 0 812 Redaksi Alexa

BEKASI, AlexaPodcast.ID – Inilah sosok Basilica pengamen di Bekasi yang viral belakangan ini karena suara merdunya. Namun di balik itu, ternyata Basilica menyimpan kisah pilu.

Basilica ternyata sempat kuliah S2. Ia juga bekerja di perusahaan swasta tapi berhenti demi mengurus ayahnya.

Basilica sendiri kini viral sebagai pengamen dengan kaus bertuliskan RSPAD. Salah satu momen ketika Basilica mengamen dibagikan oleh akun TikTok Donny Ramadhan.

Dalam video tersebut, ia bernyanyi di hadapan pengunjung sebuah kafe, diiringi oleh biola yang dimainkan oleh pria lainnya. Ia menyanyikan lagu ‘Can’t Help Falling in Love’ yang dipopulerkan Elvis Presley.

Pengunjung kafe tersebut lantas seolah tidak ingin melewatkan momen untuk mengabadikan suara merdu Basilica melalui rekaman ponselnya.

Lantas seperti apa sosok Basilica? Kuliah S2, Rela Tidak Bekerja Demi Urus Ayah yang Sakit.

Dilansir dari TikTok Donny Ramadhan, Basilica ternyata sebelumnya pernah menjadi karyawan di sebuah perusahaan swasta.

“Sebelumnya bekerja, tidak bekerja lagi sejak 2020, ngisi waktu ngamen. Sekalian nyari penghasilan, ” kata Basilica.

Di balik pekerjaannya sebagai pengamen, Basilica ternyata seorang lulusan Sarjana jurusan Ekonomi Manajemen. Kemudian, Basilica menempuh jenjang Magister jurusan Manajemen Keuangan.

“S2 tapi belum lulus,” ujar Basilica.

Ketika ditanya apakah ingin kembali ke dunia pekerja kantoran, Basilica tak menampik keinginan tersebut ada dalam dirinya.

Kendati demikian, Basilica saat ini memproritaskan keluarganya. Selama ini, Basilica harus merawat ayahnya yang sakit.

“Saya lebih fokus ngurus bapak aja,” ujarnya.

Saat disinggung soal artis favorit, Basilica ternyata mengidolakan Bebi Romeo. Di hadapan TikToker Donny Ramadhan, Basilica pun menyanyikan lagu “Bunga Terakhir” yang dipopulerkan idolanya itu.

“Penyanyi itu lebih seneng Bebi Romeo,” katanya.

Ia pun hanya tersenyum malu ketika Donny Ramadhan memuji suaranya yang mirip dengan Bebi Romeo.

Basilica pun berharap ia memiliki kesempatan untuk bisa menyanyi di tempat lain, selain jalanan.

“Pengen kerja lagi, pengen. Pengen nyanyi lagi, pengen. Enggak harus jalan-jalan, pengen,” ujar Basilica. (*lan)

Share Link :

No Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

LAINNYA
error: Content is protected !!