Beranda DAERAH PJU Tak Berfungsi, Pengguna Jalan Resah Melintas di Suranenggala–Panguragan

PJU Tak Berfungsi, Pengguna Jalan Resah Melintas di Suranenggala–Panguragan

19
0
PJU di Jalur Suranenggala–Panguragan. (AlexaPodcast.ID)
PJU di Jalur Suranenggala–Panguragan. (AlexaPodcast.ID)

CIREBON, AlexaPodcast.ID -:Sejumlah warga dan pengguna jalan mengeluhkan kondisi Penerangan Jalan Umum (PJU) di jalur penghubung Suranenggala menuju Panguragan, Kabupaten Cirebon, yang banyak tidak berfungsi pada malam hari.

‎Berdasarkan pantauan di lapangan, sejumlah lampu PJU yang terpasang di sepanjang ruas jalan tersebut terlihat mati, sehingga membuat kondisi jalan menjadi gelap gulita saat malam hingga dini hari.

‎Kondisi ini menimbulkan kekhawatiran masyarakat, mengingat jalur tersebut merupakan akses utama bagi warga sekitar, pedagang, serta kendaraan logistik yang beraktivitas pada waktu subuh.

‎Minimnya penerangan dinilai dapat meningkatkan risiko kecelakaan lalu lintas, terutama saat hujan atau ketika pengendara melintasi tikungan tajam dan jalan berlubang.

‎Selain itu, gelapnya ruas jalan yang diapit area persawahan juga dikhawatirkan membuka peluang terjadinya tindak kriminal.

‎“Sudah cukup lama beberapa titik lampu di sini mati. Kalau lewat malam harus ekstra hati-hati karena kanan-kiri sawah dan gelap sekali. Kami berharap instansi terkait segera melakukan perbaikan,” ujar Wadira, salah satu pengguna jalan, Kamis (29/01/2026).

‎Selain membahayakan keselamatan, kondisi tersebut juga dinilai menghambat aktivitas ekonomi masyarakat, khususnya pedagang pasar dan pengangkut barang yang mulai beroperasi sejak dini hari.

‎Masyarakat berharap Dinas Perhubungan Kabupaten Cirebon maupun instansi terkait segera melakukan pengecekan dan perbaikan secara berkala terhadap unit PJU yang rusak, agar kenyamanan serta keamanan pengguna jalan dapat kembali terjamin.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini